MAKASSAR, KOMPAS.TV - Terlibat penipuan dan narkotiak lima anggota kepolisian polda sulawesi selatan dipecat tidak dengan hormat. Upacara pemberhentian tidak dengan hormat dipimpin komandan satuan brimob polda sulsel kombes heru novianto di makosat brimob polda sulsel makassar .
Upacara pemberhentian tidak dengan hormat terhadao lima anggota brimob polda sulawesi selatan digelar di makosat brimob polda sulawesi selatan makassar. Ke limanya terbukti melakukan pelanggaran tindak pidana narkoba dan kasus penipuan yang menjanjikan korbannya diloloskan menjadi anggota polri.
Komandan satuan brimob polda sulsel kombes heru novianto menegaskan tidak mentolerir setiap anggotanya yang melakukan pelanggaran. Sebaliknya akan memberikan penghargaan bagi anggota yang menjalankan tugas dengan baik serta memiliki prestasi.
"Betul (dipecat tidak dengan hormat karena kasus narkoba)," kata Dansat Brimob Polda Sulsel, Kombes Pol Heru Novianto kepada detikSulsel, Rabu (11/5/2022).
Upacara pemecatan mereka digelar di halaman Makosat Brimob Polda Sulsel, Jalan Ks Situbun, Makassar, Rabu pagi (11/5). Kelima oknum anggota Polri itu dianggap telah melanggar pidana dan kode etik.
"Karena memang anggota yang melanggar baik pidana maupun kode etik, adalah dilakukan pemecatan. Ini sudah komitmen dan sudah ada undang-undangnya," tandasnya.
Selain itu adapula yang terlibat kasus penipuan dengan modus jadi calo penerimaan anggota Polri. Mereka mengiming-imingi korbannya agar bisa diterima masuk jadi polisi.
"Penipuan masuknya. Dia janjikan orang kerja masuk polisi," ucap Heru.
Apalagi aksi mereka sudah dilancarkan selama empat tahun terakhir. Korbannya sudah banyak yang melapor.
"Wah udah lama itu. Udah jalaninnya. Dari 2018 atau 2019 ya," papar Heru.Namun pihaknya tidak menjelaskan sekaitan kasus penipuan yang terungkap atas laporan para korbannya. Namun oknum Polri yang dipecat juga menjalani proses pidana.
"Ada beberapa puluh yang melapor. Makanya dia dipidana dan kena hukuman," bebernya.
Pihaknya pun menyerahkan mantan lima anggotanya untuk diproses hukum. Mereka juga sudah penahanan. "Sudah ditahan dia itu. Diproses," jelas Heru.
#polisiterlibatnarkoba
#pemecatanpolisi
#bimobsulsel
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/288409/terlibat-narkoba-dan-penipuan-lima-anggota-brimob-polda-sulsel-dipecat