Hilang Kendali Mobil BPJS Kesehatan Tabrak Pemotor

KompasTV 2022-05-26

Views 30

MADIUN, KOMPAS.TV - Diduga kurang konsentrasi dan pengemudi hilang kendali, mobil berlogo BPJS Kesehatan, menabrak seorang pemotor dan fasilitas umum milik stasiun Madiun, Jawa Timur. Akibatnya pemotor mengalami luka luka.

Kecelakaan antara mobil berlogo BPJS Kesehatan dengan satu sepeda motor, ink terjadi tepat didepan pintu masuk Stasiun Besar Madiun, Jawa Timur, Rabu (25/05/2022) sore. Seorang perempuan pengemudi sepeda motor mengalami luka - luka.

Menurut saksi mata, kecelakaan ini terjadi ketika mobil minibus berlogo BPJS yang dikemudikan Ardyan Gandastryn, melaju dari arah barat ke timur. Namun, saat dilokasi kejadian diduga pengemudi hilang kendali, mobil tiba - tiba menabrak sepeda motor yang dikemudikan Dea Fatnuryani warga Josenan, ketika berada ditepi jalan.

Tak sampai disitu, mobil yang terus melaju tak terkendali, terhenti setelah menabrak fasilitas stasiun madiun yakni berupa papan petunjuk yang berada di halaman parkir stasiun hingga ambruk. Satu pengendara motor terluka, sementara pengemudi mobil selamat.

Kendaraan sepeda motor dan mobil mengalami kerusakan cukup parah. Korban seorang pemotor perempuan yang alami luka, telah dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan perawatan. Sementara kecelakaan ini tengah dalam penanganan kepolisian.

#beritamadiun

#lakalantas

#bpjskesehatan

#kecelakaan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/292906/hilang-kendali-mobil-bpjs-kesehatan-tabrak-pemotor

Share This Video


Download

  
Report form