Pasokan Berkurang, Harga Telur Tembus 29 Ribu Per Kilogram

KompasTV 2022-05-30

Views 62

BLITAR, KOMPAS.TV - Sejak sepekan terakhir harga telur ayam di pasaran kota Blitar terus meningkat. Bahkan kini telah mencapai harga tertinggi mencapai 29 ribu rupiah per kilogramnya.

Kondisi itu, terjadi sebagai imbas dari mahalnya biaya pakan ternak, yang dirasakan oleh peternak ayam. Selain itu berkurangnya pasokan jumlah peternak akibat pandemi, juga membuat pasokan telur ayam berkurang drastis.

Akibatnya, pasokan telur ayam ke pedagang, kini juga turun, hingga lebih dari 50 persen. Jika di hari normal para pedagang menerima kiriman telur hingga 1 kuintal, kini mereka hanya mendapat 40 kilogram saja.

Dengan mahalnya harga telur tersebut, omzet pedagang pun juga ikut turun drastic. Kondisi itupun diperkirakan akan terus berlangsung beberapa hari ke depan.

#blitar #telur #mahal #pasar #sembako #beritakediri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/293968/pasokan-berkurang-harga-telur-tembus-29-ribu-per-kilogram

Share This Video


Download

  
Report form