JAKARTA, KOMPAS.TV - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto ungkap alasan Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah ditunjuk sebagai pembacar rekomendasi hasil Rakernas partai.
Dia menyebut, penunjukkan Ganjar Pranowo sebagai pembaca hasil rekomendasi Rakernas partai, hanya merupakan bentuk tanggung jawab PDIP dalam menyampaikan skala prioritas partai ke depannya.
Sebelumnya, Ganjar dipilih untuk membacakan hasil Rakernas kedua PDIP, pada pekan lalu.
Baca Juga Peran Enam Karyawan Holywings yang Jadi Tersangka Konten Promosi Miras Berbau SARA di https://www.kompas.tv/article/302923/peran-enam-karyawan-holywings-yang-jadi-tersangka-konten-promosi-miras-berbau-sara
Salah satu poin yang dibacakan yakni penetapan Capres dan Cawapres merupakan hak prerogatif Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Pembacaan poin ini pun disambut tepuk tangan dari Kader PDIP yang hadir.
Video Editor: Firmansyah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/302933/pdip-ungkap-alasan-ganjar-pranowo-jadi-pembaca-rekomendasi-rakernas-partai-soal-capres-cawapres