JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebanyak 15 hingga 20 persen penduduk dunia mengalami disleksia.
Para mengidap disleksia secara fisik tidak terlihat berbeda, bahkan pada sejumlah kasus pengidap disleksia memiliki kecerdasan di atas rata-rata.
Sejumlah selebritas dunia juga mengalami disleksia, beberapa aktor papan atas Holywood seperti Tom Cruise, Keanu Reeves, Orlando Bloom, Jennifer Aniston.
Sementara di Indonesia Tamara Bleszynski, Deddy & Azka Corbuzier juga mengaku mengalami gangguan belajar disleksia.
Ibu Amalia Prabowo, salah satu orang tua dengan anak penyandang disleksia membagikan pengalamannya.
Pada awalnya ia mengaku sangat syok karena kedua anaknya mengalami disleksia.
Baca Juga Faktor Penyebab Hingga Ciri-ciri Anak yang Mengalami Disleksia, Simak Disini! | AYO SEHAT di https://www.kompas.tv/article/307713/faktor-penyebab-hingga-ciri-ciri-anak-yang-mengalami-disleksia-simak-disini-ayo-sehat
Ia juga kebingungan untuk mengatasi hal tersebut karena bagi seorang ibu sekolah sangatlah penting.
Anaknya dikenali mengalami disleksia pada umur 5 tahun dan penanganan intensif baru dilakukan pada umur 9 tahun.
Hal yang pertama kali dilakukan Ibu Amalia adalah berusaha untuk menerima kenyataan, kemudian ia berusaha untuk menemui para ahli untuk berkonsultasi dan bergabung dengan komunitas agar bisa berbagi informasi penting.
Asosiasi Disleksia Indonesia didirikan oleh Dokter Kristianti Dewi pada tahun 2014 yang berisikan para orang tua yang memiliki keluhan sama.
Di dalam asoisiasi ini para orang tua diberikan kelas online untuk menghadapi permasalahan anaknya.
Berbagi tips dan pengalaman hingga membuat pelatihan bagi guru yang harus menghadapi anak yang mengidap disleksia.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/307726/anak-usia-6-tahun-belum-bisa-baca-hingga-kemungkinan-disleksia-pada-orang-dewasa-ayo-sehat