Jaga Populasi Penyu, Ratusan Tukik Dilepasliarkan

KompasTV 2022-07-26

Views 57

JEMBRANA, KOMPAS TV - Pelepasliaran ratusan tukik dilakukan di Pantai Perancak, Kabupaten Jembrana, Senin (25/7) siang. Aksi pelepasliaran tukik ini untuk menjaga populasi penyu di perairan Kabupaten Jembrana agar tidak punah.

Ratusan tukik yang dilepasliarkan ini merupakan jenis Penyu Lekang. Pelepasliaran tukik ini tidak hanya melibatkan wisatawan domestik , namun juga wisatawan mancanegara.

Keterlibatan wisatawan, menunjukkan kepedulian tentang populasi penyu di laut, mengingat kini keberadaannya hampir punah.

Bulan Juli hingga Agustus menjadi waktu menetas bagi 256 tukik yang dikonservasi di Kurma Asih ini. Total hampir 8 ribu tukik telah dilepasliarkan sejak bulan Mei lalu.

Dengan upaya konservasi dan penangkaran penyu yang dilakukan warga Desa Perancak ini, diharapkan keberadaan penyu akan tetap lestari di laut Jembrana dan tidak akan punah.













#tukik #kurmaasih #desaperancak

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/312935/jaga-populasi-penyu-ratusan-tukik-dilepasliarkan

Share This Video


Download

  
Report form