KOMPAS.TV-Winda Utami ikut viral setelah ia ikut berjoget saat Farel Prayoga menyanyi lagu "Ojo Dibandingke" ciptaan Abah Lala.
Winda adalah penerjemah bahasa isyarat yang bertugas di kegiatan yang disiarkan secara langsung di televisi dan juga Youtube.
Melansir Kompas.com, wanita kelahiran Jakarta, 13 Maret 1989, ini mengaku gembira berkesempatan menjadi penerjemah saat upacara HUT kemerdekaan RI.
Winda adalah alumnus Universitas Muhammadiyah Surakarta Fakultas Psikologi angkatan 2007.
Winda merupakan penerjemah yang bernaung di lembaga bahasa isyarat resmi, Indonesia Sign Language Interpreter (Inasli).
Saat bertugas Ia dan rekannya diberi tempat khusus di Istana Negara
"Kami bekerja gantian tiap kurang lebih 30 menit. Kami diberikan tempat khusus di Istana. Kami sudah mengikuti GR (geladi bersih) sejak hari Sabtu (13 Agustus 2022) di Istana", tegasnya.
Winda menjelaskan, ia juga pernah bertugas di acara konser musik beberapa artis ibu kota seperti Gigi, Maliq D'essentials, Opik, dan sebagainya.
Ternyata, Winda juga pernah tergabung sebagai tim penerjemah bahasa isyarat dalam momen
Debat Capres dan Cawapres pada Juni 2014.
Baca Juga Farel Prayoga Dijanjikan Beasiswa Hingga SMA oleh Bupati Banyuwangi di https://www.kompas.tv/article/320742/farel-prayoga-dijanjikan-beasiswa-hingga-sma-oleh-bupati-banyuwangi
Editor Video & Grafis: Arief Rahman
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/320870/ini-winda-utami-sosok-penerjemah-yang-joget-bareng-farel-di-upacara-hut-ri-kemarin-kenalan-yuk