DEPOK, KOMPAS.TV - Karyawan Kompas Gramedia mengikuti Aksi Bersih Sungai.
Aksi ini digelar dengan menyisir sampah di kali pesanggrahan.
Menggunakan perahu karet, puluhan karyawan Kompas Gramedia yang tergabung dalam KG Adventure, menyusuri Kali Pesanggarahan sepanjang empat kilometer.
Baca Juga Aksi Kopassus Bersih-bersih Sungai Ciliwung, Edukasi Masyarakat soal Peduli Lingkungan di https://www.kompas.tv/article/318370/aksi-kopassus-bersih-bersih-sungai-ciliwung-edukasi-masyarakat-soal-peduli-lingkungan
Sampah yang terbawa aliran sungai diangkat, lalu dimasukkan ke dalam karung yang sudah disiapkan.
Peserta juga mengambil plastik yang berada di bantaran sungai dan pohon.
Selain sebagai wadah silaturahmi sesama karyawan Kompas Gramedia, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengedukasi masyarakat untuk lebih mencintai sungai, dengan tidak membuang sampah ke sungai.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/329520/puluhan-karyawan-kompas-gramedia-lakukan-aksi-bersih-sungai-di-kali-pesanggrahan