Kurangi Ukuran Tahu Tempe Bukan Solusi, Pengrajin Mengeluh Omset Turun

KompasTV 2022-10-03

Views 4

SORONG, KOMPAS.TV - Harga kedelai terus merangkak naik hingga saat ini, membuat sebagian pengrajin tahu tempe di Sorong Papua Barat mengeluh. Mereka harus memutar otak untuk tetap memperoleh penghasilan.

Ditengah pemulihan ekonomi, usaha rumahan tahu tempe kembali mendapatkan tantangan, harga kedelai kembali merangkak naik, pengrajin bingung harus memutar otak untuk tetap berproduksi dan tidak pengaruhi omset, namun hal demikian tidaklah mudah, omset akhirnya menurun dengan situasi demikian.

Menurut salah satu pengrajin tahu tempe, mengurangi ukuran tahu tempe bukanlah solusi untuk memperbaiki omset, karena setiap pembelian kedelai pasti harga akan mengalami kenaikan.

Para pengrajin berharap pemerintah segera mengambil langkah, agar situasi ini tidak berlangsung lama, mengingat harga kebutuhan hidup semakin meningkat dan jika tidak didukung dengan pemasukan yang baik akan berpengaruh pada kehidupan.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/334455/kurangi-ukuran-tahu-tempe-bukan-solusi-pengrajin-mengeluh-omset-turun

Share This Video


Download

  
Report form