Para pemain timnas Inggris tak tahan dengan cuaca panas di Qatar. Terlihat, penggawa The Three Lions berdiri di depan pendingin setelah menjalani latihan di Stadion Al-Wakrah yang saat itu suhu setempat menyentuh 33 derajat Celsius.
Cuaca panas memang menjadi momok bagi para pemain dari negara Eropa. Sang pelatih, Gareth Southgate mengungkapkan bahwa latihan tersebut terasa sulit karena kondisi skuadnya yang masih beradaptasi dengan lingkungan di Qatar.
Inggris akan melakoni laga perdana melawan Iran di Stadion International Khalifa, Ar-Rayyan, pada Senin (21/11/2022).
Penulis : Febry Rachadi
VE : Wahyu Marchisio