GUNUNGKIDUL, KOMPAS.TV - Pasca diguyur hujan deras, tebing setinggi puluhan meter di Kabupaten Gunungkidul longsor.
Empat rumah tertimbun material longsoran.
Hujan yang mengguyur sejak Jumat malam (18/11) mengakibatkan tebing longsor dan menimpa rumah warga.
Dua warga masih dicari karena diduga tertimbun longsor.
Medan yang sulit membuat pencarian korban terkendala.
Selain menerjunkan alat berat, Polda DIY juga mengerahkan anjing pelacak untuk membantu pencarian korban yang diduga tertimbun longsor.
Selain sulitnya medan, timbunan longsor yang mencapai enam meter membuat para relawan kesulitan menyingkarkan bongkahan dan tanah di lokasi longsor.
Warga dan tim SAR diimbau tetap waspada mengingat hujan diprediksi masih dapat terjadi dan memicu longsor susulan.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/350227/tebing-longsor-timpa-rumah-warga-2-orang-hilang-dan-puluhan-lainnya-mengungsi