QATAR, KOMPAS.TV - Malam tadi, seluruh mata dunia tertuju ke Qatar untuk menyaksikan pembukaan Piala Dunia.
Upacara pembukaan Piala Dunia, akan dilangsungkan di Stadion Al Bayt.
Rangkaian pembukaan piala dunia di Qatar menampilkan atraksi budaya tradisional Qatar.
Upacara pembukaan Piala Dunia 2022 juga dimeriahkan dengan penampilan artis hingga grup musik internasional, seperti salah satu anggota Grup K-Pop BTS, Jung-Kook; dan trio penyanyi asal Amerika, Black Eyed Peas.
Seusai upacara pembukaan, langsung dilanjutkan dengan laga perdana Piala Dunia Qatar, yang mempertemukan tim tuan rumah Qatar dengan tim asal Amerika Selatan, Ekuador.
Penyelenggaraan piala dunia di Qatar sempat menuai berbagai kritik.
Namun Presiden FIFA, Gianni Infantino menjanjikan bahwa Piala Dunia di Qatar akan menjadi gelaran piala dunia terbaik.
Sebelumnya, sejumlah kritik sempat dilontarkan terkait penyelenggaraan Piala Dunia di Qatar; mulai dari perlakukan pada buruh migran yang dipersoalkan Aktivis HAM, hingga isu suap yang berkaitan dengan terpilihnya Qatar sebagai tuan rumah.
Meski demikian, Infantino menyatakan, Qatar telah melakukan upaya terbaiknya untuk mewujudkan Piala Dunia yang digelar di kawasan Timur Tengah untuk pertama kalinya.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/350587/presiden-fifa-gianni-infantino-optimistis-piala-dunia-qatar-akan-jadi-yang-terbaik