Merinding! Saksi Penemu Potongan Jari Manusia di Sayur Lodeh Makin Bertambah
Kasus penemuan potongan jari manusia di dalam sayur lodeh telah menggegerkan warga Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT). Kini, saksi penemuan potongan jari tersebut dilaporkan semakin bertambah oleh Tim Penyidik Polres Bel.
Kasat Reskrim Polres Belu, Iptu Djafar Awad Alkatiri menjelaskan bahwa pihaknya kembali melakukan pemeriksaan terhadap dua saksi terkait kasus tersebut.
“Kita periksa lagi dua saksi terkait kasus ditemukannya potongan jari manusia tersebut,” ujar Iptu Djafar Awad Alkatiri saat dihubungi dari Kupang, Nusa Tenggara Timur, Jumat (16/12/2022).
Pemeriksaan itu dilakukan setelah seorang pria di kabupaten Belu membeli sayur lodeh di salah satu warung di daerah tersebut. Kala hendak makan, pria tersebut menemukan potongan jari manusia tersebut. Selengkapnya dalam video ini.
Link terkait:
https://www.suara.com/news/2022/12/16/172513/merinding-saksi-penemu-potongan-jari-manusia-di-sayur-lodeh-makin-bertambah
#SayurLodeh
VO/Video Editor: Didan/ Yulita Futty Hapsari
==================================
Homepage: https://www.suara.com
Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom
Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/
Twitter: https://twitter.com/suaradotcom