JAKARTA, KOMPAS.TV - Hari ini (06/01) Indonesia akan menjamu Vietnam dalam leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Bertindak sebagai tuan rumah, Indonesia akan tampil dengan kekuatan penuh dalam laga sore ini.
Bila bisa meraih kemenangan, artinya Indonesia bisa melangkahkan satu kaki ke babak final.
Baca Juga Link Live Streaming Gratis Indonesia vs Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022! di https://www.kompas.tv/article/365538/link-live-streaming-gratis-indonesia-vs-vietnam-di-semifinal-piala-aff-2022
Lebih dari 3.000 personel kepolisian dan 620 pengamanan internal stadion GBK disiagakan, untuk pengamanan laga Indonesia melawan vVetnam sore ini.
Petugas juga akan menjaga staf, wasit, hingga bus para pemain, sebelum memasuki area GBK.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/365549/indonesia-siap-tampil-dengan-kekuatan-penuh-melawan-vietnam-di-semifinal-piala-aff-2022