Chelsea tersingkir dari Piala FA usai dibantai 0-4 Manchester City. Kekalahan ini membuat performa The Blues di bawah asuhan Graham Potter kian anjlok. Dari 18 laga bersama Potter, Chelsea hanya meraih delapan kemenangan di semua kompetisi. Catatan tersebut membuat pelatih berusia 47 tahun itu terancam dipecat Chelsea.
Namun, manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan pembelaan kepada Potter. Ia mengingatkan pada Todd Boehly sebagai pemilik Chelsea untuk memberikan Graham Potter waktu.
------------
Penulis : Febry Rachadi
VE: FG