Targetkan 'Hattrick' Gelar Juara di IBL 2023, Satria Muda Pertamina Luncurkan Tim & Jersi Baru!

KompasTV 2023-01-13

Views 259

JAKARTA, KOMPAS.TV - Satria Muda Pertamina resmi meluncurkan tim dan jersi yang akan digunakan untuk IBL 2023, pada Kamis (12/1) siang di Jakarta.

15 pemain diperkenalkan untuk kampanye menuju gelar juara ke-13.

Mayoritas skuad juara dipertahankan; seperti Juan Laurent, Arki Dikania Wisnu, Hardianus yang kini diplot sebagai Kapten, hingga legiun asing, Elijah Foster.

Pun, demikian posisi juru taktik masih dijabat Youbel Sondakh.

Sementara Widyanta Putra Tedja, Ali Bagir, dan pemain asing AJ West akan menjalani debut bersama SM.

SM juga meluncurkan tiga jersi yang akan digunakan musim ini.

Biru untuk kandang, putih tandang dan hitam sebagai alternatif.

Persiapan matang, SM optimistis mampu tunaikan target raih "Hattrick" gelar juara beruntun.

Dalam kesempatan ini juga diumumkan pembaharuan kerjasama SM dengan Pertamina sebagai sponsor utama dengan durasi kontrak lima tahun.
_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/367772/targetkan-hattrick-gelar-juara-di-ibl-2023-satria-muda-pertamina-luncurkan-tim-jersi-baru

Share This Video


Download

  
Report form