JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua rumah di Duren Sawit, Jakarta Timur rusak berat diduga akibat ledakan tabung gas 12 kilogram malam tadi.
Atap dan tembok rumah runtuh karena kencangnya ledakan.
Sejumlah warga yang mengecek sumber ledakan menemukan penghuni rumah sudah tergeletak tak berdaya.
Baca Juga Diinisiasi Kominfo, Gelaran Seni di Jogja jadi Cara Sinergikan Budaya Lokal dengan Literasi Digital di https://www.kompas.tv/article/377560/diinisiasi-kominfo-gelaran-seni-di-jogja-jadi-cara-sinergikan-budaya-lokal-dengan-literasi-digital
3 orang dari satu keluarga yakni suami istri dan seorang anaknya dievakuasi lantaran mengalami luka bakar.
Ketiga korban kini dirawat di Rumah Sakit Islam Pondok Kopi untuk menjalani perawatan medis.
Polisi dari Polsek Duren Sawit melakukan pemeriksaan untuk mencari tahu penyebab pasti ledakan.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/377566/ledakan-gas-12-kilogram-terjadi-di-duren-sawit-2-rumah-rusak-dan-3-orang-alami-luka-bakar