JAMBI, KOMPAS.TV - Orangtua Brigadir Yosua berencana hadir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Ayah Yosua, Samuel Hutabarat akan menyaksikan secara langsung sidang vonis Ferdy Sambo Cs.
Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan akan membacakan vonis terhadap terdakwa kasus pembunuhan berencana Yosua Hutabarat, Richard Eliezer pada 15 Februari nanti.
Keluarga berharap hakim bisa memberikan vonis yang bijaksana bagi para terdakwa pembunuhan Yosua, terutama untuk Ferdy Sambo yang dinilai sebagai aktor intelektual yang merencanakan pembunuhan Yosua.
Baca Juga Publik Akan Saksikan Vonis Eliezer Akan Jadi Momentum Penegakkan Hukum! di https://www.kompas.tv/article/377581/publik-akan-saksikan-vonis-eliezer-akan-jadi-momentum-penegakkan-hukum
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/377582/ayah-yosua-akan-hadiri-dan-saksikan-langsung-sidang-vonis-sambo-cs