JAKARTA, KOMPAS.TV - Dody Prawiranegara, Mantan Kapolres Bukit Tinggi yang terseret dalam gurita bisnis narkoba Teddy Minahasa dihadirkan menjadi saksi mahkota.
Dody mengungkap segala fakta tentang peran Jenderal Bintang Dua tersebut, dalam merancang peredaran narkoba.
Dody menyebut dirinya sempat menolak permintaan Teddy, namun perintah tersebut nekat ia turuti sebagai bentuk loyalitas dan didorong rasa takut kepada Teddy.
Dody pun membantah dirinya tidak menjalani perintah Teddy demi kenaikan pangkatnya menjadi Kombes.
Baca Juga Teddy Minahasa Sebut Saksi Ahli BNN Gurunya: Masih Ingat Beliau Ajarkan Itu di https://www.kompas.tv/article/384880/teddy-minahasa-sebut-saksi-ahli-bnn-gurunya-masih-ingat-beliau-ajarkan-itu
Sebagai saksi mahkota yang dihadirkan JPU dalam sidang terdakwa Teddy Minahasa, Doddy Prawiranegara mengaku diperintahkan Teddy untuk menyisihkan barang bukti sabu, dan diganti menjadi tawas.
Perintah tersebut diucapkan Teddy beberapa kali melalui whatsapp maupun secara lisan.
Apa saja yang diungkap Dody Prawiranegara?
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/384887/jadi-saksi-mahkota-dody-prawiranegara-ungkap-perintah-teddy-ganti-sabu-dengan-tawas