JAKARTA, KOMPAS.TV - Pada Jumat, 24 Maret 2023, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengumumkan bahwa ketersediaan pangan menjelang bulan Ramadan masih cukup dan harga masih terkendali.
Namun, Presiden meminta Bulog (Badan Urusan Logistik) untuk dapat menyerap gabah atau hasil panen petani sebanyak-banyaknya.
"Kesediaan pangan cukup, sampai hari ini harga masih terkendali," ujar Zulkifli Hasan, Menteri Perdagangan
"Dan khsusus tadi arahan bapak presiden agar Bulog menyerap gabah atau beras hasil panen dari petani semaksimal mungkin sebanyak-banyaknya," tambahnya
Hal tersebut disampaikan Zulhas setelah mengikuti rapat terbatas terkait persiapan Lebaran dan ketersediaan bahan pokok di Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat, 24 Maret 2023 Jumat siang.
Baca Juga Harga Pangan Naik Saat Ramadan, Mendag: Masih Murah di https://www.kompas.tv/article/390734/harga-pangan-naik-saat-ramadan-mendag-masih-murah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/391110/mendag-zulkifli-hasan-menjamin-bulan-ramadan-harga-bahan-pokok-terkendali