Polairud Baharkam Polri Sita Kapal Berisi Ratusan Ribu Rokok Ilegal Tanpa Cukai!

KompasTV 2023-04-02

Views 2

BATAM, KOMPAS.TV - Petugas Polairud Baharkam Polri menyita kapal jenis "speed boat" yang berisi ratusan ribu rokok tanpa cukai di Perairan Dapur Tiga, Kecamatan Galang, Kota Batam.

Satu terduga pelaku, yang merupakan nakhoda kapal speed boat tanpa nama, ditangkap polisi.

Terduga pelaku bernama M. Saleh, berusia 39 tahun, warga Pulau Panjang, Desa Kasu, Kota Batam, selaku nakhoda speed boat.

Penangkapan bermula saat petugas sedang berpatroli Rabu (29/3) lalu, menemukan kapal speed boat yang mencurigakan lantaran melaju dengan kecepatan tinggi, dengan bangku penumpang ditutupi terpal.

Setelah petugas memberhentikan dan memeriksa kapal, petugas menemukan ribuan bungkus rokok yang ditutupi terpal tanpa bisa menunjukan surat resmi cukai rokok tersebut.

Pihak kepolisian masih memeriksa nakhoda kapal untuk mengetahui asal serta tujuan rokok ilegal dan kasus ini ditangani Korpolairud Baharkam Polri.

_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/393902/polairud-baharkam-polri-sita-kapal-berisi-ratusan-ribu-rokok-ilegal-tanpa-cukai

Share This Video


Download

  
Report form