AKBP Achiruddin Hasibuan Bungkam Usai Dipecat dan Ditetapkan jadi Tersangka

KompasTV 2023-05-03

Views 80

MEDAN, KOMPAS.TV - AKBP Achiruddin Hasibuan menjalani sidang kode etik profesi pada Selasa (2/5/2023).

Usai menjalani sidang kode etik, AKBP Achiruddin Hasibuan tampak keluar dari dalam gedung Bidang Propam dengan dikawal oleh Provost menuju ke gedung Direktorat Tahanan dan Barang Bukti.

Namun, saat awak media menyecar sejumlah pertanyaan terkait pendapat dan hasil sidang yang dijalani, AKBP Achiruddin Hasibuan hanya bungkam sambil mengatupkan tangannya enggan memberikan komentar.

Seperti diketahui, Achiruddin membiarkan anaknya, Aditya Hasibuan, menganiaya seorang mahasiswa bernama Ken Admiral di rumah Achiruddin yang ada di Medan, beberapa waktu lalu.

Video editor: Lintang Amiluhur

Baca Juga Hasil Sidang Kode Etik, AKBP Achiruddin Hasibuan Dipecat dari Polri di https://www.kompas.tv/article/403079/hasil-sidang-kode-etik-akbp-achiruddin-hasibuan-dipecat-dari-polri



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/403093/akbp-achiruddin-hasibuan-bungkam-usai-dipecat-dan-ditetapkan-jadi-tersangka

Share This Video


Download

  
Report form