TEGAL, KOMPAS.TV - Bus terjun ke jurang di obyek wisata Guci, Kabupaten Tegal untuk proses penyidikan sang sopir diamankan di Polres Tegal.
Saat ini alat berat dikerahkan untuk mengangkat badan bus yang terperosok ke jurang.
Akibat peristiwa tersebut 2 orang meninggal dunia dan 35 korban terluka.
Sementara itu, 11 korban yang dievakuasi dari RSUD dr Suselo Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah telah tiba di RSUD Tangerang Selatan pada Senin (08/05/23) pagi tadi.
Kesebelas pasien itu mengalami luka berat dengan rata-rata menderita patah tulang dan trauma akibat benturan saat bus terguling.
Pemerintah Kota Tangerang Selatan telah menyiapkan dua rumah sakit untuk menangani korban kecelakaan bus yang terjadi di Guci Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.
Kedua rumah sakit itu antara lain di RSUD Pamulang dan RSUD Serpong Utara.
Baca Juga 11 Korban Bus Masuk Jurang di Guci Tegal Tiba di RSU Tangsel di https://www.kompas.tv/article/404510/11-korban-bus-masuk-jurang-di-guci-tegal-tiba-di-rsu-tangsel
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/404680/alat-berat-dikerahkan-evakuasi-bus-masuk-jurang-di-obyek-wisata-guci-tegal