JOMBANG, KOMPAS.TV - Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto berkunjung ke sejumlah pesantren di Jawa Timur, salah satunya ke Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang.
Prabowo Subianto menemui para kyai sepuh.
Selain bertemu dengan para kyai, Prabowo juga berziarah ke makam Gus Dur.
Prabowo menyebut, kunjungannya hanya bersilaturahmi dan tak terkait politik.
Prabowo juga berziarah ke makam Presiden ke-4 RI, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, serta makam Pendiri NU Kyai Hasyim Asy'ari.
Sementara pengasuh pondok menyebut Prabowo Subianto memiliki kedekatan dengan Ponpes Tebu Ireng.
Baca Juga Anies Baswedan di Depan Relawan: Setuju, Pemimpin Harus Berani! di https://www.kompas.tv/article/408792/anies-baswedan-di-depan-relawan-setuju-pemimpin-harus-berani
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/408793/prabowo-berkunjung-ke-ponpes-tebuireng-dan-ziarah-ke-makam-gus-dur