JAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia akan menjamu Argentina dalam duel FIFA Match Day, pada 19 Juni mendatang.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyebut diskusi soal harga tiket dan pemegang hak siar masih berlangsung.
Erick pun meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk bersabar.
Sementara itu, Menteri Pemuda Dan Olah Raga, Dito Ariotedjo berharap kesempatan bermain melawan juara Piala Dunia 2022, Argentina bisa memberikan pengalaman berharga bagi Skuad Garuda.
Menpora menilai, pertandingan persahabatan ini momen yang tepat sebelum Timnas Indonesia berlaga di Asian Games, pada Oktober mendatang.
Duel Indonesia melawan Argentina yang bertabur pemain bintang dunia, jadi laga yang dinantikan pecinta sepak bola tanah air.
Dalam sejarah sepak bola Indonesia, laga Indonesia versus Argentina, menjadi pertemuan kedua Tim Merah Putih, melawan negara yang berstatus sebagai juara piala dunia.
Baca Juga PSSI Masih Godok Harga Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina di FIFA Matchday di https://www.kompas.tv/article/410638/pssi-masih-godok-harga-tiket-timnas-indonesia-vs-argentina-di-fifa-matchday
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/410651/jawaban-ketum-pssi-erick-thohir-soal-harga-tiket-timnas-indonesia-vs-argentina-di-fifa-macth-day