Gerakan Pangan Murah Bantu Penuhi Kebutuhan Masyarakat Jelang Hari Raya Keagamaan

KompasTV 2023-06-26

Views 1

SORONG, KOMPAS.TV - Menjelang hari besar keagamaan Pemerintah Kota Sorong gelar gerakan pangan murah bagi masyarakat, yang dipusatkan di Taman Sorong City.

Ada sejumlah komoditas yang dijual dalam gerakan pangan murah, Senin (26/06/2023). Diantaranya kebutuhan pokok, berupa beras, minyak goreng, tepung terigu, telur dan sayur mayur serta daging ayam. Harganya dibawah harga Pasar.

Penjabat Wali Kota Sorong, George Yarangga mengatakan, kegiatan ini untuk membantu masyarakat dalam mencukupi kebutuhan hidup selama hari raya Idul Adha. Selain itu gerakan pangan murah merupakan agenda nasional yang dilaksanakan secara serempak pada sejumlah daerah di Indonesia.



Sementara itu harga sejumlah komoditas di pasaran yang sempat mengalami kenaikan kini sudah kembali stabil. Pemerintah berharap di bulan Juni ini inflasi Kota Sorong dibawah inflasi nasional.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/420024/gerakan-pangan-murah-bantu-penuhi-kebutuhan-masyarakat-jelang-hari-raya-keagamaan

Share This Video


Download

  
Report form