JAKARTA, KOMPAS.TV - Di Jakarta, Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ibu Wury Ma'ruf Amin, melaksanakan Salat Iduladha di Masjid Istiqlal, Jakarta.
Usai Salat, Wapres Maruf Amin langsung menyerahkan dua sapi kurban milik Presiden dan Wapres ke Panitia Kurban Masjid Istiqlal Jakarta.
Wapres pun mengajak bagi warga yang mampu untuk bisa berkurban di Iduladha tahun ini.
Diketahui, dua sapi milik Jokowi dan Wapres Maruf Amin akan disembelih pada Sabtu (1/6) mendatang.
Sapi jenis limosin dengan bobot lebih dari satu ton ini setelah disembelih akan dibagikan panitia kurban melalui yayasan kepada 30 ribu pemohon.
Lebih lengkap terkait pembagian daging kurban di Masjid Istiqlal, Jurnalis KompasTV, Alfania Risky, melaporkan.
Baca Juga Hidup Penuh Toleransi, Salat Iduladha di Denpasar Bantu Dijaga Pecalang Adat Bali! di https://www.kompas.tv/video/421206/hidup-penuh-toleransi-salat-iduladha-di-denpasar-bantu-dijaga-pecalang-adat-bali
_____
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.
Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/421209/lebih-dari-1-ton-wakil-presiden-ma-ruf-amin-serahkan-2-sapi-kurban-pada-masjid-istiqlal-jakarta