JAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang pengemudi ojek online meminta kepada Petugas Suku Dinas Pehubungan agar tidak mengangkut motornya, dalam razia di Kawasan Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (04/07/2023) siang.
Baca Juga Diduga Korsleting Listrik, 3 Rumah di Kabupaten Sukabumi Ludes Terbakar di https://www.kompas.tv/video/422943/diduga-korsleting-listrik-3-rumah-di-kabupaten-sukabumi-ludes-terbakar
Pengemudi ojol ini berdalih hanya parkir sebentar di bahu jalan, untuk sekedar mengambil makanan pesanan konsumen.
Meski demikian, petugas tetap mengangkut paksa sepeda motor ke atas truk, sesuai prosedur.
Sejumlah motor milik pengemudi ojol yang parkir sembarangan, juga diangkut petugas.
Baca Juga Ekspresi Hakim Ketika Dibuat Geram Dengan Kesaksian Mario Dandy dan Shane Lukas di https://www.kompas.tv/video/422945/ekspresi-hakim-ketika-dibuat-geram-dengan-kesaksian-mario-dandy-dan-shane-lukas
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/422948/parkir-sembarangan-di-stasiun-gambir-jakpus-pengemudi-ojol-kena-razia