ROMANIA, KOMPAS.TV - Tim Nasional Esports kategori gim Mobile Legends Bang Bang melaju ke babak Grand Final Kejuaraan Esports Dunia ke 15, IESF World Esports Championships 2023 di Romania.
Timnas Esports Mobile Legends Bang Bang, lolos ke babak Grand Final IESF World Esports Championships 2023 di Romania.
Hasil ini dipastikan usai Timnas MLBB meraih hasil positif saat menghadapi Mongolia dan Mesir di babak Lower Bracket, pada Sabtu (02/09) waktu setempat.
Baca Juga Mobile Legends : Bang Bang akan jadi Game yang Dipertandingkan di Liga Esports Nasional di https://www.kompas.tv/video/420786/mobile-legends-bang-bang-akan-jadi-game-yang-dipertandingkan-di-liga-esports-nasional
Pada babak Grand Final Lower Bracket, wakil Indonesia yang menghadapi Arab Saudi, menang dengan skor telak 2-0.
Hasil ini mengantarkan Marcel Juan Moreno dan kawan kawan ke Grand Final, dan akan melawan Filipina.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/440326/timnas-esports-indonesia-mlbb-melaju-ke-grand-final-iesf-world-esport-championships-2023