Bacapres Partai Perindo Ganjar Pranowo sapa penonton Music ForAll Fest. Acara hari kedua tetap digelar di Lido Music and Art Center (LMAC), Sabtu (9/9).
Ganjar Pranowo tiba di lokasi sekitar pukul 20.13 WIB. Ganjar didampingi Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo.
Ganjar menyapa penonton yang histeris dengan kehadirannya. Selain bersalaman, Ganjar juga melayani permintaan selfie dari penonton.