JAKARTA, KOMPAS.TV - Ajudan Ketua KPK Firli Bahuri, akhirnya memenuhi panggilan Polda Metro Jaya atas kasus dugaan pemerasan oleh pimpinan KPK, kepada mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
Setelah mangkir pada panggilan pertama Kevin Egananta, ajudan Firli Bahuri akhirnya memenuhi panggilan Polda Metro Jaya sebagai saksi.
Penyidik mendalami proses penyerahan uang dalam kasus dugaan pemerasan oleh pimpinan KPK kepada mantan Menteri Pertanian.
Pemerasan diduga terkait janji pimpinan KPK untuk menghentikan proses penyelidikan kasus yang membelit Yasin Limpo.
Baca Juga Didesak Nonaktif, Pimpinan KPK Bela Firli Bahuri! Ini Apa Kata Peneliti Pusat Kajian Anti Korupsi? di https://www.kompas.tv/video/451642/didesak-nonaktif-pimpinan-kpk-bela-firli-bahuri-ini-apa-kata-peneliti-pusat-kajian-anti-korupsi
#ajudanketuakpk #firlibahuri #syahrulyasinlimpo
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/451983/sempat-mangkir-ajudan-ketua-kpk-firli-bahuri-penuhi-panggilan-polda-metro-jaya