Di Balik Pernyataan Gibran ke Prabowo, Ada Cawe-Cawe Jokowi? Begini Kata Pakar

KompasTV 2023-10-26

Views 712

KOMPAS.TV - Pernyataan Putra Sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka yang menenangkan pasangannya di Pilpres Prabowo Subianto seperti mengandung banyak makna.

Untuk pertama kalinya, Gibran berpidato di hadapan para pendukungnya. Gibran meminta Prabowo untuk tenang karena dirinya sudah ada di sisi Prabowo.

Pernyataan Gibran itu bisa ditafsirkan beragam.

Menurut Peneliti Politik Yusof Ishak Institute, Made Supriatma, Gibran terlihat sangat percaya diri, meskipun kemunculannya di deklarasi kemarin, barulah yang pertama kali.

Gibran bahkan langsung memaparkan sejumlah program kerja unggulannya, sebagai bacawpares.

Sementara itu, sebagai bacapres, Prabowo pun yakin duetnya bersama Gibran di pilpres, bisa mewujudkan visi misinya, termasuk meneruskan program Jokowi saat ini.

Baca Juga Gibran Jadi Bacawapres Prabowo, Pengamat Sebut Kebijakan Bansos Rawan untuk Kepentingan Politik di https://www.kompas.tv/video/455532/gibran-jadi-bacawapres-prabowo-pengamat-sebut-kebijakan-bansos-rawan-untuk-kepentingan-politik

#jokowi #prabowo #gibran

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/455579/di-balik-pernyataan-gibran-ke-prabowo-ada-cawe-cawe-jokowi-begini-kata-pakar

Share This Video


Download

  
Report form