PDIP Sebut Gibran Pembangkang Usai Resmi Diusung Jadi Bacawapres Prabowo Subianto

KompasTV 2023-10-28

Views 174

JAKARTA, KOMPAS.TV - Meski sudah menjadi Bacawapres Prabowo Subianto, status Gibran Rakabuming di PDI Perjuangan masih jadi perbincangan.

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengisyaratkan Wali Kota Solo itu sudah tak lagi di PDIP.

Hasto menyatakan Gibran telah berpamitan pada Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Bahkan, Ketua DPC Kota Solo, FX Rudi pun sudah menemui Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, dan menjelaskan soal pamitnya Gibran.

Sementara itu, Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah, menilai pilihan Gibran mendampingi Ketum Gerindra Prabowo, sebagai bentuk pembangkangan terhadap arahan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Sebagai elit partai, Gibran harusnya patuh pada arahan ketua umum yang menetapkan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden.

Baca Juga Politisi PDI-P Jawab Pernyatan Faldo Maldini Soal Isu 3 Periode dan Serang Jokowi di https://www.kompas.tv/video/456096/politisi-pdi-p-jawab-pernyatan-faldo-maldini-soal-isu-3-periode-dan-serang-jokowi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/456112/pdip-sebut-gibran-pembangkang-usai-resmi-diusung-jadi-bacawapres-prabowo-subianto

Share This Video


Download

  
Report form