Dampak Putusan Etik MK, DPP NasDem: Ada Isu yang Mengintervensi, Ini Harus Diselesaikan|SATU MEJA

KompasTV 2023-11-11

Views 109

KOMPAS.TV - Meski tak membatalkan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) no 90/PUU-XXI/2023, namun dipecatnya Anwar Usman sebagai ketua MK oleh Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MK), akan membuat produk hukumnya itu akan terus menjadi polemik.

Sebelumnya putusan MKMK menyebut adanya pelanggaran etik yang dilakukan Ketua MK Anwar Usman dalam putusan MK nomor 90/PUU-XXI/2023 terkait batas usia capres dan cawapres. Bahkan MKMK mencopot Anwar Usman dari posisi Ketua MK dan dilarang ikut menyidangkan sengketa Pemilu 2024.

Namun, Koalisi Indonesia Maju (KIM) menegaskan tetap akan mengusung Gibran sebagai Cawapres, meskipun putusan MKMK menyatakan terjadi pelanggaran dalam proses pengambilan putusan MK yang memberikan karpet merah kandidasi Gibran.

Karpet merah yang diberikan ke Gibran memiliki dampak elektoral dan politis yang besar. Gibran, yang disebut representasi kesempatan anak muda di dunia politik, justru diserang isu dinasti politik yang hanya menguntungkan orang dalam keluarga Jokowi.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/460071/dampak-putusan-etik-mk-dpp-nasdem-ada-isu-yang-mengintervensi-ini-harus-diselesaikan-satu-meja

Share This Video


Download

  
Report form