BANGKALAN, KOMPAS.TV - Madura United bertekad putus tren negatif, saat menjamu Bali United pada lanjutan Liga 1 Indonesia, hari Kamis (23/11/2023) sore.
Pelatih Madura United, Mauricio Zouza terus memperbaiki permainan pasukannya yang tengah dalam tren negatif.
Sektor pertahanan menjadi yang paling disorot, mengingat di empat laga terakhir laskar sape kerap berakhir tanpa kemenangan.
Dalam dua laga terakhinya, mereka bahkan menelan kekelahan.
Dengan adaya dukungan pemain ke-12, Madura United akan berupaya keras meraih poin penuh demi kembali ke puncak klasemen Liga 1.
Baca Juga Liga 1 Pekan Ke-20: Laga Dewa United vs Persib Bandung Tanpa Penonton di https://www.kompas.tv/video/463303/liga-1-pekan-ke-20-laga-dewa-united-vs-persib-bandung-tanpa-penonton
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/463305/jamu-bali-united-madura-united-bertekad-putus-tren-negatif