Sandiaga Sebut Mahfud Sempat Flu tapi Siap Menghadapi Debat

okezone.com 2023-12-17

Views 443


Ketua Dewan Pakar TKN Ganjar-Mahfud, Sandiaga Uno mengatakan persiapan debat Cawapres mendatang sudag matang. Cawapres Partai Perindo Mahfud MD dinilai sudah siap menghadapi debat kedua pada 22 Desember mendatang.

 

Sandi berbagi pengalaman ke Mahfud untuk menjaga kesehatan jelang debat. Terlebih Mahfud sempat mengalami flu belakangan ini. Sandi juga mengatakan Mahfud memiliki pengetahuan yang luas, namun ia tidak meremehkan kandidat lain. Ia yakin Mahfud mampu menjawab dengan tenang dan baik.

Share This Video


Download

  
Report form