Polisi Gelar Rekontruksi Pembunuhan Penagih Hutang

KompasTV 2023-12-21

Views 109

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Kepolisian Resor Sukabumi Kota menggelar rekonstruksi sebanyak 48 adegan. Dimana korban Roslindawati Siboro, 35 tahun, tiba di rumah pelaku P-S, terjadi dialog yang dibarengi dengan cekcok mulut. Kemudian korban kesal dan memukul dengan besi hingga korban tak sadarkan diri. Pelaku pun menyeret korban serta mencekik menggunakan ikat pinggang hingga korban tewas. Setelah itu, korban pun sempat didiamkan satu hari, hingga akhirnya pelaku menyuruh anaknya untuk membuang kasur berisi korban di aliran Sungai Cipelang.

Kasat Reskrim Polres Sukabumi, Akp Bagus Panuntun, mengatakan, semuanya ada 48 adegan. Korban tewas saat adegan ke 30 dimana pelaku mencekik korban dengan ikat pinggang.

Saat ini anak pelaku dan yang lainnya masih sebagai saksi, namun tidak menutup kemungkinan tersangka bertambah. Sejauh ini masih tersangka tunggal yaitu pelaku yang emosi ditagih hutang sebesar 2 koma 5 juta rupiah. Atas perbuatannya, tersangka dijerat dengan pasal berlapis yaitu Pasal 338 KUHP tentang Pembunuhan dengan ancaman mati atau seumur hidup dan maksimal 20 tahun penjara. Kemudian Pasal 351 Ayat 3 tentang Penganiayaan Yang Menyebabkan Kematian dengan ancaman pidana paling lama 7 tahun penjara.



Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/470972/polisi-gelar-rekontruksi-pembunuhan-penagih-hutang

Share This Video


Download

  
Report form