JAKARTA, KOMPAS.TV Jubir TKN Prabowo-Gibran, Herzaky Mahendra Putra memaparkan soal strategi yang akan digunakan oleh Capres Nomor Urut 2 Prabowo dalam debat ketiga pilpres soal pertahanan serta keamanan negara.
Herzaky Mahendra Putra mengatakan Prabowo akan fokus menjelaskan apa yang menjadi visi misi program Paslon Nomor Urut 2.
Herzaky Mahendra Putra juga menjelaskan soal materi alutsista yang akan menjadi salah satu topik yang akan dibahas dalam debat ketiga pilpres.
Ada 4 Strategi alutsista, yang pertama tepat sasaran, kedua berkaitan dengan gepolitik dan geostrategic, ketiga terkait efisiensi keuangan dan terakhir soal ahli teknologi dan obset.
"Disinggung masalah alutsista, ya kita jelaskan kalau misalkan masalah alutsista ini ada 4 strategi. Satu tepat guna yaitu benar benar sesuai dengan kebutuhan jadi bukan sesuai keinginan dan ini sejalan dengan apa yang diarahkan oleh bapak Presiden Jokowi. Kedua bicara situasi geopolitik dan geostrategic hari ini bahwa yang punya dan mampu memproduksi senjata itu ada 67, kita bisa menggunakan sebagai upaya diplomasi pertahanan," kata Jubir TKN Prabowo-Gibran.
Lantjutnya, "Ketiga kaitanyya dengan efisiensi, kita tahu juga kondisi keunagan negara sangat terbatas, semua diperhitungkan betul. Dan yang teakhir ada namanya ahli teknologi dan obset yang menjadi dasar pembahasan alutsista."
Baca Juga Timnas AMIN: Anies Akan Gunakan Strategi Menyerang Saat Debat Capres di https://www.kompas.tv/nasional/475010/timnas-amin-anies-akan-gunakan-strategi-menyerang-saat-debat-capres
#DebatCapres #Pemilu2024diKompasTV
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/475015/jubir-tkn-beberkan-strategi-prabowo-hadapi-debat-ketiga-pilpres-khususnya-topik-alutsista