Mobil Angkutan Umum Tertimpa Pohon Tumbang

KompasTV 2024-01-26

Views 104

MAKASSAR,KOMPAS.TV - Sebuah mobil angkutan umum tertimpa pohon tumbang di Makassar, Sulawesi Selatan. Beruntung saat kejadian mobil dalam keadaan kosong dan tengah terparkir.

Peristiwa ini terjadi di Jalan Sultan Abdullah, Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Pohon tumbang yang menimpa bagian belakang mobil membuat angkutan umum ini ringsek dan ban depan mobil ikut terangkat. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, karena saat kejadian mobil dalam keadaan kosong dan tengah terparkir menunggu penumpang di pinggir jalan.

Kejadian ini sempat membuat arus lalu lintas terhambat. Usai dievakuasi, mobil dibawa ke bengkel. Sementara batang pohon yang melintang di jalan dibersihkan dinas terkait.

#angkatanumum

#kejadianmobil

#cuacaalam

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/480135/mobil-angkutan-umum-tertimpa-pohon-tumbang

Share This Video


Download

  
Report form