Melihat Ternak Ayam American Silkie di Kabupaten Mandailing Natal

KompasTV 2024-02-12

Views 106

MANDAILING NATAL, KOMPAS.TV - Berawal dari melihat media sosial, seorang pemuda tertarik memelihara ayam unik american silkie.

Tahap awal, Rasyid hanya memelihara 2 ekor dan diposting lewat akun pribadinya.

Namun tanpa disadari, banyak komen warga dan berminat untuk membeli ayam miliknya.

Melihat respon tersebut, Rasyid kemudian mengembangkan ternak ayam silkie berwarna putih dan hitam.

Ayam berpenampilan unik dengan bulu lembut menutupi hampir seluruh badannya ini, kini sudah banyak diminati.

Tak hanya di Kabupaten Madina, peminat ayam jenis ini juga banyak berasal dari Medan, Padang, hingga Palembang.

#ternak #ayamsilkie #ayamsutra #ayam #mandailingnatal #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah

------------

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/481761/melihat-ternak-ayam-american-silkie-di-kabupaten-mandailing-natal

Share This Video


Download

  
Report form