Kepolisian Resor Garut Lakukan Operasi Keselamatan Lalu Lintas

KompasTV 2024-03-04

Views 27

GARUT, KOMPAS.TV - Dalam upaya meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan fatalitas korban kecelakaan serta membangun budaya tertib Berlalu Lintas, Jajaran Kepolisian Resor Garut, Jawa Barat menggelar operasi keselamatan Lalu Lintas Tahun 2024 yang melibatkan Pelajar, Mahasiswa, Masyarakat, maupun Komunitas Otomotif.

Permasalahan Lalu Lintas yang kompleks ini tentunya tak bisa ditangani oleh fungsi Lalu Lintas saja melainkan perlu Sinergitas dari seluruh Stakeholder.

Kegiatan inipun diwarnai dengan konvoi bersama dengan mengelilingi Jalan-Jalan Protokol untuk mensosialisasikan keselamatan Berlalu Lintas.

Kasat Lantas Polres Garut, IPTU Aang Andi Suhandi mengatakan operasi ini dilaksanakan mulai Tanggal 4 - 17 Maret 2024 yang juga dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

Sasaran dalam operasi ini meliputi delapan mulai dari pengendara yang menggunakan Hp, pengendara di bawah umur, pengendara tidak menggunakan Helm SNI, pengemudi dan penumpang tidak memakai sabuk keselamatan, knalpot brong, balapan liar dan lain sebagainya.



Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/490029/kepolisian-resor-garut-lakukan-operasi-keselamatan-lalu-lintas

Share This Video


Download

  
Report form