SUKABUMI, KOMPAS.TV - Warga Kota Sukabumi yang mudik dan meninggalkan rumah dalam keadaan kosong menjadi perhatian Kepolisian Resor Sukabumi Kota.
Guna menjaga permukiman menjadi sasaran tindak pencurian, para polisi menggelar patroli.
Sebelumnya, warga yang akan mudik diimbau untuk mengunci rumah dengan baik, mematikan kompor, dan melapor ke pengurus lingkungan.
Selain melakukan pengawasan, Polres Sukabumi Kota menyediakan tempat penitipan kendaraan bermotor di Kantor Satpas Polres Sukabumi Kota.
Warga bisa memanfaatkan layanan ini dan mudik tanpa rasa khawatir.
Penitipan kendaraan bermotor selama musim mudik diharapkan mencegah tindak pencurian.
Layanan penitipan kendaraan bermotor ini gratis dan bisa dimanfaatkan hingga satu pekan setelah Lebaran.
Baca Juga Ribuan Warga Binaan Dapat Remisi Khusus Idulfitri, Mulai dari 15 Hari hingga Dinyatakan Bebas! di https://www.kompas.tv/video/499698/ribuan-warga-binaan-dapat-remisi-khusus-idulfitri-mulai-dari-15-hari-hingga-dinyatakan-bebas
#lebaran2024 #polressukabumikota #rumahkosong
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/499702/polres-sukabumi-kota-intensif-patroli-rumah-kosong-di-masa-lebaran