KARAWANG, KOMPAS.TV - Kemacetan panjang terpantau di Gerbang Tol Cikatama Jawa Barat, Senin (15/04) malam.
Meski contraflow sudah diterapkan, kepadatan belum juga terurai.
Rekayasa lalu lintas contraflow atau lawan arah berlaku sepanjang 34 kilometer, mulai dari kilometer 70 hingga ke kilometer 36 ke arah Jakarta.
Antrean kendaraan diprediksi akan kian padat hingga malam nanti.
Menteri Perhubungan mengimbau agar pemudik menunda kepulangan, agar penumpukan kendaraan bisa dihindari.
Baca Juga Pantauan Drone di Pelabuhan Bakauheni dan Macet Panjang di Gerbang Tol Cikatama di https://www.kompas.tv/video/500408/pantauan-drone-di-pelabuhan-bakauheni-dan-macet-panjang-di-gerbang-tol-cikatama
#cikatama #arusbaliklebaran #oneway
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/500433/gerbang-tol-cikatama-terpantau-macet-senin-malam-polisi-terapkan-one-way