Bantuan Untuk Korban Banjir Dan Longsor Disalurkan

KompasTV 2024-05-08

Views 13

LUWU, KOMPAS TV - TNI angkatan laut lantamal 6 Makassar mengirimkan ratusan dos sembako dan tenaga medis di lokasi bencana longsor dan banjir di Kabupaten Luwu Sulawesi Selatan

Bantuan sembako ini disalurkan melalui Lantamal 6 Makassar ratusan dos bantuan yang berupa mie instan pakaian obat-obatan dan juga perlengkapan bayi di salurkan menggunakan truk

Selain mengirimkan bantuan logistik TNI angkatan laut juga mengirimkan 30 tenaga kesehatan ke lokasi bencana

Sementara tim angkatan udara menyalurkan logistik sebanyak 4 ton ke warga terdampak menggunakan pesawat helikopter milik Lanud Hasanuddin Makassar

Selain menyalurkan logistik tim TNI AU juga mengevakuasi warga Latimojong sebanyak 15 orang ke Kecamatan Belopa atau posko utama untuk menemui keluarganya

Warga yang dievakuasi merupakan korban tanah longsor yang berada di Kecamatan Latimojong yang terisolasi

#longsor

#bantuan

#TNI

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/505777/bantuan-untuk-korban-banjir-dan-longsor-disalurkan

Share This Video


Download

  
Report form