Pelajar se-Jabodetabek Gelar Doa Bersama dan Aksi Simbolik 1.000 Lilin di Depan Kantor Kemendikbud, Kenang Korban Kecelakaan Maut di Subang

iNewsdotid 2024-05-15

Views 660

Pelajar se-Jabodetabek menggelar aksi doa bersama dan simbolik membakar 1.000 lilin. Aksi tersebut digelar di depan Kantor Kemendikbudristek , Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu (15/5/2024). Aksi itu merupakan simbol belasungkawa atas kecelakaan maut bus rombongan SMK Lingga Kencana Depok di kawasan Ciater, Subang, Jawa Barat.

Mereka membawa obor dan dua buah kain putih ucapan berbelasungkawa atas peristiwa kecelakaan maut tersebut. Terlihat pula kelompok pelajar dan keluarga korban turut membawa bingkai dan foto hitam putih korban kecelakaan yang tewas.

Produser : Febry Rachadi
Reporter : Refi Sandi

Share This Video


Download

  
Report form