Kata Polda Metro Jaya soal SYL Ngaku Beri Rp 1,3 M ke Firli Bahuri

KompasTV 2024-06-26

Views 9

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polda Metro Jaya angkat bicara soal pernyataan mantan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL) terkait penyerahan uang Rp 1,3 miliar kepada mantan Ketua KPK, Firli Bahuri.

Dirreskrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri, mengatakan apa yang disampaikan SYL dan saksi-saksi sudah dimintai keterangan dalam berita acara pemeriksaan (BAP).

"Apa yang disampaikan oleh terdakwa SYL maupun terdakwa lainnya maupun saksi-saksi lainnya sudah ada yang masuk dalam BAP kita. Karena memang perkara yang ditangani penyidik KPK dengan yang dilakukan penyidikannya oleh penyidik Polda Metro Jaya itu ada irisan peristiwa pidana yang terjadi sebagaimana kemarin muncul di kesaksian terdakwa SYL itu sudah masuk ke dalam BAP terhadap terdakwa SYL," jelas Ade.

#poldametro #syl #firlibahuri

Video editor: Agung Ramdani

Baca Juga Pengakuan SYL Beri Rp 500 Juta ke Firli Bahuri di GOR Bulu Tangkis di https://www.kompas.tv/video/517712/pengakuan-syl-beri-rp-500-juta-ke-firli-bahuri-di-gor-bulu-tangkis



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/518101/kata-polda-metro-jaya-soal-syl-ngaku-beri-rp-1-3-m-ke-firli-bahuri

Share This Video


Download

  
Report form