TANGERANG, KOMPAS.TV - Aksi nekat pencurian dilakukan seorang pelaku di sebuah warung makan di Tangerang Selatan, Banten, pada dini hari (11/7/2024).
Dari rekaman CCTV, terlihat pelaku mencuri sejumlah barang dan bahan pokok.
Pelaku yang terlihat beraksi seorang diri ini, terlebih dahulu menjebol rolling door dengan mematahkan kuncinya.
Usai masuk ke dalam warung makan, pelaku pun langsung menggasak seluruh barang berharga yang ada, seperti 7 tabung gas, 3 karung beras, dan 2 kardus minyak goreng.
Sementara itu, berbekal rekaman CCTV, korban pun berencana akan melaporkan insiden ini ke polisi dan berharap pelaku segera ditangkap.
#pencurian #tangerang #cctv
Baca Juga Sebuah Rumah Sederhana di Cimahi Dihuni 14 Kepala Keluarga, Setara dengan 44 Jiwa di https://www.kompas.tv/video/521696/sebuah-rumah-sederhana-di-cimahi-dihuni-14-kepala-keluarga-setara-dengan-44-jiwa
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/521697/nekat-beginilah-aksi-pencurian-yang-dilakukan-seorang-wanita-di-sebuah-warung-makan-di-tangsel