PALEMBANG, KOMPAS.TV - Hasil laboratorium salah seorang ibu rumah tangga yang sebelumnya merupakan suspect virus M-pox di Palembang, Sumatera Selatan, dinyatakan negatif.
Dugaan M-pox muncul saat pasien berobat ke puskesmas. Pasien sebelumnya mengeluhkan gejala seperti luka di tangan dan kaki, adanya ruam, serta demam.
Dinas Kesehatan Palembang pun melakukan pemeriksaan pada pasien dengan mengambil sampel untuk diuji laboratorium.
Hasilnya, pasien dinyatakan negatif virus M-pox. Saat ini ada tiga pasien suspect M-pox di Palembang, Sumatera Selatan. Ketiganya sudah diperiksa dan dinyatakan negatif.
Baca Juga Menlu Retno Marsudi Sampaikan Kerja Sama Indonesia-Jepang Vaksin Mpox, Sebut Sudah Ada 1.600 Dosis di https://www.kompas.tv/video/536333/menlu-retno-marsudi-sampaikan-kerja-sama-indonesia-jepang-vaksin-mpox-sebut-sudah-ada-1-600-dosis
#suspekmpox #kasusmpoxindonesia #hasiltessuspekmpox #cacarmonyet
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/536334/terbaru-pj-gubernur-sumsel-dan-dinas-kesehatan-palembang-ungkap-hasil-tes-suspek-m-pox-negatif