Mengapa Keppres IKN Belum Juga Diteken? Ini Kata Presiden Jokowi!

KompasTV 2024-09-18

Views 99

KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo menegaskan Keputusan Presiden (Keppres) Pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) dari Jakarta ke Nusantara di Kalimantan Timur masih belum rampung lantaran menunggu kesiapan pembangunan.

Presiden Jokowi menekankan, Keppres IKN bukan hanya sekadar soal penandatanganan.

Lebih dari pada itu, Jokowi bilang, belum diterbitkannya Keppres soal pemindahan Ibu Kota Nusantara, karena pemerintah mempertimbangkan soal kesiapan dalam berbagai aspek.

Mulai dari kesiapan infrastruktur, logistik, listrik, SDM; termasuk sarana dan prasarana seperti sekolah dan rumah sakit.

Jokowi menyebut penandatanganan Keppres Pemindahan Ibu Kota ke Nusantara bisa dilakukan olehnya ataupun Presiden Terpilih, Prabowo Subianto.

Baca Juga Pengamat Politik Sebut Ada Dilema soal IKN, Bukan Prioritas Pemerintahan Prabowo? di https://www.kompas.tv/video/538055/pengamat-politik-sebut-ada-dilema-soal-ikn-bukan-prioritas-pemerintahan-prabowo

#keppresikn #ikn #jokowi


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/539234/mengapa-keppres-ikn-belum-juga-diteken-ini-kata-presiden-jokowi

Share This Video


Download

  
Report form