Syahrini Bungkam Para Haters, Saat Menujukan Tas Dengan harga Miliaran Rupiah

Sewaktu 2024-10-01

Views 0

Penyanyi Syahrini selalu menjadi sorotan dengan gaya hidup mewah yang dipamerkannya melalui Instagram pribadinya. Sebagai istri pengusaha Reino Barack, Syahrini dikenal dengan julukan 'Ratu Hermes' karena koleksinya yang mengagumkan dari rumah mode terkenal asal Prancis ini. Dari tas hingga aksesoris, Syahrini menunjukkan kecintaannya terhadap barang-barang bermerek yang selalu berhasil menarik perhatian publik.

Meski demikian, tidak sedikit pula yang meragukan kekayaannya dan menuduh Syahrini kere hingga bangkrut. Para pembenci atau haters sering kali mengkritik gaya hidupnya yang dianggap berlebihan.

Namun, Syahrini tampaknya tidak terpengaruh oleh tudingan tersebut. Ia justru semakin sering memamerkan koleksi tas Hermes yang harganya mencapai ratusan juta hingga milyaran rupiah, yang secara tidak langsung membuktikan bahwa tuduhan tersebut tidak berdasar.

Koleksi mewah Syahrini tidak hanya terbatas pada tas Hermes. Ia juga memiliki berbagai sepatu, sandal, aksesoris, hingga peralatan dapur yang semuanya berkelas tinggi.

Setelah memamerkan tas Hermes ‘Quelle Idole’ Kelly Doll Matte Alligator & Swift Leather with Palladium Hardware seharga US$140.000 atau sekitar Rp2,27 miliar di acara tasyakuran kehamilan tujuh bulannya, Syahrini kembali menarik perhatian dengan koleksi tas mahal lainnya.

Share This Video


Download

  
Report form